Wooe Jombloer...apa kabar?? Aku posting nieh artikel buat kalian yang khususnya KTP nya status Lajang Merana..hahaha Weiittts tenang brow..kalian ndak sepenuhnya menyedihkan kox. Nieh ada tips2 yang bisa kalian lakukan jika malam minggu kalian kelabu...Baca dengan seksama dengan anjuran dokter Dwi_Metamorfosis yak..hahah Jika kamu seorang jomblo dan kalau denger yang namanya malam minggu
pasti akan terasa ngenes karena merasa sendiri karena nggak punya pacar.
Eits, stop berpikiran kayak gitu karena kamu sekarang bisa menjadi
jomblo yang kreatif di malam minggu.
Aku bakalan memberikan tips
cara menjadi jomblo kreatif di malam minggu, dan ini adalah hal-hal atau
kegiatan apa saja yang perlu dilakukan supaya menjadi jomblo yang
kreatif. Simak baik-baik yaa...!!!1. Pergi ke Tempat Suci atau Mendekatkan diri kepada Tuhan
Kalau di malam minggu kamu malah pergi ke masjid dan mendekatkan diri kepada Tuhan adalah hal yang sangat mulia. Selain dapat menjauhkan diri dari godaan setan juga membuat hati terasa tentram. Kamu juga tidak hanya disebut kreatif tapi juga disebut mulia. Kamu bisa melakukan apa saja yang penting ikhlas bertujuan kepada Sang Pencipta. Namun ingat jangan hanya berniat untuk pamer. Ada juga kan yang ingin ke masjid hanya semata-mata supaya terlihat alim.
2. Mengerjakan Tugas atau belajar
Jika kamu mempunyai PR atau tugas kuliah kamu, juga bisa manfaatin malam minggu buat diisi dengan kegiatan ini. Selain menambah pengetahuan juga meningkatkan disiplin lhoh.. Nah bagi kamu yang misalnya sudah nggak punya tugas bisa deh kamu baca-baca buku atau belajar apa saja yang penting bermanfaat.
3. Mencari Kerja Sampingan Untuk Penghasilan Tambahan
Butuh penghasilan ? bagaimana kalau kita manfaatkan malam minggu untuk mencari penghasilan tambahan ? akan sangat kreatif kan. Daripada kalau bersama pacar akan menghabiskan banyak biaya, kamu sebagai jomblo bisa menambah penghasilan dengan kemampuan yang kamu miliki. Oh iya sedikit saran kalau bekerja sampingan harus sesuai bakat dan pastikan kamu menyukainnya yaa...
4. Mengembangkan Hobi
Semua orang tak terkecuali kamu tentu punya hobi. Nah kamu bisa mengembangkan hobi kamu di malam minggu. Misalnya kamu hobi nulis , kamu bisa membuat cerpen atau puisi. Atau menciptakan novel bahkan buku karya kamu sendiri.
5. Bersama Keluarga
Alangkah baiknya jika kita bisa membahagiakan keluarga kita. Untuk kamu yang sedang jomblo bisa kan mengajak keluargamu atau mengajak adik-adik kamu ke tempat-tempat tertentu. Ini adalah hal yang mulia bagi seorang remaja.
6. Bersama Teman
Ini nih yang paling sering dilakukan oleh para jomblo, yaitu bersama teman-teman. Apalagi jika kamu punya teman yang banyak pastinya malam minggu tanpa pacar pun akan terasa tak ada bedanya. Namun harus ingat kan sekarang banyak remaja yang salah milih teman. Kamu harus pandai milih teman yaa... kamu boleh berteman dengan siapa saja. Tapi asal kamu tidak harus mengikuti apa yang dilakukannya. Pandailah dalam memilih mana yang negatif dan mana yang positif.
Demikianlah artikel tentang tips Cara Menjadi Jomblo Kreatif di Malam Minggu, Dan jika kamu masih jomblo sekarang bisa menjadi jomblo yang kreatif dan jangan galau melulu.
0 komentar:
Posting Komentar